Karawang – Eksposekriminal.com – Bhabinkamtibmas Polsek Telukjambe Timur Polres Karawang Aiptu Budi Riyadi sambangi sekaligus ngawangkong bersama masyarakat.
Pasalnya kegiatan itu dilakukan di Dusun Jatumulya Rt 002/005 Desa Sukaharja, Kecamatan Telukjambe Timur, Karawang, Jumat dini hari (29/9/2023).
Selain untuk berdialog, kegiatan ngawangkong sekaligus untuk menyambagi masyarakat dengan tujuan untuk meningkatkan keakraban saat ronda malam sekaligus berkeliling lingkungan, agar situasi aman kondusif di wilayah hukum Polsek Telukjambe Timur Polres Karawang Polda Jabar.
Berdasarkan arahan Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Telukjambe Timur Kompol Suherman, bahwa selain untuk menjalin keakraban, kegiatan ngawangkong juga bertujuan untuk menampung segala informasi, saran dan masukan dari warga setempat terkait menjaga kamtibmas.
“Nantinya akan berguna di dalam menjaga Harkamtibmas di wilayah hukum kami,” ungkap Kompol suherman.
Di dasari oleh arahan pimpinan, maka Kompol Suherman selaku Kapolsek Telukjambe Timur mengarahkan Bhabinkamtibmas Desa Sukaharja Aiptu Budi Riyadi untuk berkeliling lingkungan pada jam-jam rawan bersama masyarakat. Hal itu dimaksudkan guna mengantisipasi gangguan kamtibmas maupun aksi kejahatan lainnya.
Perwira menengah Polri ini menandaskan, “Bila ada sesuatu yang mencurigakan, segera laporkan ke Bhabinkamtibmas atau Babinsa,”
“Masyarakat bisa juga langsung menelpon nomor WhatsApp Lapor Pak Kapolres maupun Lapor Pak Kapolsek,” pungkas Kompol Suherman.
Kapolres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono