Pembahasan APBD, Kapolsek Jatiluhur Wakili Kapolres Purwakarta dalam Menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Purwakarta

PURWAKARTA– Dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kerjasama Kapolsek Jatiluhur Akp Asep Rahman, S.AP., MM mewakili Kapolres Purwakarta dalam rangka perubahan APBD di Kantor DPRD Kabupaten Purwakarta yang di hadiri oleh 28 orang. Senin, 25 September 2023

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Purwakarta tentang Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah TA 2023 dengan agenda pokok penjelasan Bupati.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, Melalui Kapolsek Jatiluhur, AKP Asep Rahman, S.AP.,MM menyampaikan Perubahan APBD tersebut diharapkan akan meningkatkan efisiensi dan efektivitas penggunaan anggaran daerah, serta mendukung pembangunan dan pelayanan publik yang lebih baik bagi masyarakat Kabupaten Purwakarta.

Pembacaan surat masuk. Penjelasan Bupati Purwakarta atas nota keuangan raperda tentang perubahan APBD tahun anggaran 2023. Penutupan rapat paripurna

“Pelaksanaan kegiatan berlangsung dalam keadaan aman tertib dan lancar,” kata Kapolsek Jatiluhur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *